Logo IPPNU Format CDR

Download Logo atau lambang IPPNU ( Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama ) CDR Format, Vektor HD dan PNG. Anda bisa mendownload logo ini dengan resolusi gambar yang tinggi serta bisa juga memiliki file format CorelDRAW. Tetapi sebelum anda mendownload kita harus sedikit mengetahui penjelasan mengenai logo ini.
Logo IPPNU Format CDR
Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) adalah salah satu organisasi remaja yang menghimpun Pelajar Putri NU. Organisasi ini didirikan pada tanggal 8 Rajab 1374 H atau bertepatan dengan tanggal 2 Maret 1955 di Solo, Jawa Tengah. Salah seorang pendirinya adalah Ny. Umrah Mahfudha. Semula organisasi ini merupakan bagian dari lembaga pendidikan maarif, tetapi semenjak kongres di Surabaya pada tahun 1966, IPPNU melepaskan diri dari LP. Maarif dan menjadi salah satu badan otonom Nahdlatul Ulama.

Sebagai bagian dari badan otonom Nahdlatul Ulama, IPPNU mempunyai tiga fungsi utama, yaitu :


  1. Sebagai wadah berhimpun Pelajar Putri NU untuk melanjutkan semangat jiwa dan nilai-nilai ke-NU-an.
  2. Sebagai wadah komunikasi Pelajar Putri NU untuk menggalang uKH.uwah islamiyah dan syiar islam.
  3. Sebagai wadah kaderisasi Pelajar Putri NU untuk mempersiapkan kaderisasi bangsa.

Dari ketiga fungsi di atas, maka tujuan IPPNU adalah :


  1. Terbentuknya kesempurnaan putri Indonesia yang beraKH.lakul karimah, dan bertaqwa kepada Allah SWT.
  2. Tegak dan berkembangnya syariat islam menurut faham Ahlus-sunnah wal jamaah
  3. Terbentuknya kader bangsa yang berilmu dan berwawasan nasional
  4. Terbentuknya masyarakat Indonesia yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila.

Untuk mewujudkan tujuan tersebut di atas, IPPNU melakukan usaha-usaha seperti :


  1. Menghimpun dan membina Pelajar Putri islam dalam wadah organisasi.
  2. Mempersiapkan kader-kader intelektual sebagai proses perjuangan bangsa.
  3. Mengusahakan tercapainya tujuan organisasi dengan menyusun landasan perjuangan sesuai dengan perkembangan masyarakat.
  4. Membina persahabatan dengan organisasi putri islam pada Khususnya dan organisasi lain pada umumnya selama tidak merugikan kepentingan organisasi IPPNU.


Download Logo IPPNU CDR PNG HD


Logo IPPNU Format CDR



Mungkin itu beberapa penjelasan mengenai Logo IPPNU semoga bisa bermanfaat dan bisa berguna logo-nya dalam kehidupan sehari-hari.

Tinggalkan komentar bila ada penjelasan yang kurang paham dan terimakasih.

0 Response to "Logo IPPNU Format CDR"

Post a Comment